Lawe Desky, Sabtu 24 Januari 2026, Orang Muda Katolik Paroki St. Yosef Lawe Desky berkumpul bersama dan mengadakan ibadat bersama. Ibadat Orang Muda  Katolik dilakukan setiap minggu pada hari Sabtu. Kali ini ibadat Orang Muda Katolik ini dipimpin oleh Frater Risno, SSCC yang mengadakan asistensi di Paroki St. Yosef Lawe Desky. Dalam ibadat tersebut Frater Risno, SSCC mengajak Orang Muda Katolik yang hadir akan pentingnya Sabda Tuhan dalam hidup sebagai pengikut Kristus. Orang Muda Katolik dipanggil untuk menjadi saksi akan kehadiran Kristus dalam pengalaman sebagai pengikut Kristus. Sebelum menjadi saksi, OMK patut untuk membaca dan merenungkan Sabda Tuhan.

 

“Juga kalian, bersaksilah, karena kalian ada bersama-Ku” (Yohanes 15:27), pesan Paus Leo IV untuk hari Orang Muda Sedunia Ke-40 menjadi refleksi bagi Orang Muda Katolik di zaman sekarang bahwa kesaksian akan Kristus muncul dari pengalaman bersama dengan-Nya. Pengalaman bersama dengan Kristus dibangun melalui hidup doa, dan ibadat sabda bersama adalah salah satu contohnya yang di dalamnya manusia menjalin intimasi dengan Kristus. Dan dari intamasi yang mendalam itu, pengikut Kristus menjadi saksi di tengah dunia. Orang Muda Katolik bersaksi dalam doa sebagai ungkapan iman dan dalam pelayanan sebagai  perwujudan iman.

 

Romo Adrian, SSCC