Pada tanggal 12 November 2020, para frater SSCC di Jogja, bersama para romo SSCC, suster SSCC, suster KKS dan orang muda SSCC mengadakan berbagai perlombaan dalam rangka memperingati wafatnya Ibu Pendiri. Acara ini dimulai pukul 3 sore di Biara Picpus. Perlombaan di sore hari dimulai dengan lomba balap karung, kemudian sepeda lambat, dan terakhir sepak takraw. Perlombaan dilanjutkan pada malam hari setelah makan malam di Biara Griya Tyas Dalem. Perlombaan di malam hari dimulai dengan lomba tanya jawab seputar kehidupan Ibu Pendiri. Para peserta diuji pengetahuannya tentang sejarah dari kehidupan Ibu Pendiri. Setelah itu dilanjutkan dengan lomba makan kerupuk dan terakhir lomba memindahkan air. Semua peserta lomba menikmati perlombaan dengan sukacita, bukan untuk mencari kemenangan tetapi sebuah momen kebersamaan sebagai saudara dan saudari dalam Kongregasi SSCC.